-->

EFEKTIFITAS BUNGA ROSELLA UNTUK MENURUNKAN TEKANAN DARAH TINGGI DI DESA SUNGGAL KANAN DUSUN V DELI SERDANG

EFEKTIFITAS BUNGA ROSELLA UNTUK MENURUNKAN TEKANAN DARAH TINGGI DI DESA SUNGGAL KANAN DUSUN V DELI SERDANG

 Aisyah Rezki

 FAKULTAS KEPERAWATAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 2011


ABSTRAK

LATAR BELAKANG :
Hipertensi adalah peningkatan tekanan darah sistolik lebih dari 140 mmHg dan diastolik lebih dari 90 mmHg. Bunga rosella merupakan salah satu penatalaksanaan nonfarmakologis yang dapat dilakukan untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

METODE PENELITIAN :
Desain penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan tujuan untuk mengidentifikasi efektivitas bunga rosella terhadap penurunan tekanan darah pada penderita tekanan darah tinggi di Desa Sunggal Kanan Dusun V Deli Serdang. Pemberian seduhan bunga rosella segar dalam penelitian ini dilakukan dua kali sehari selama tiga hari berturut-turut, melibatkan 12 orang responden yang diambil berdasarkan teknik total sampling. Uji paired t-test digunakan mengidentifikasi keefektifan seduhan bunga rosella segar dengan membandingkan tekanan darah pre dan post pemberian seduhan bunga rosella segar.

HASIL PENELITIAN :
Hasil penelitian menemukan bahwa 66.7 % (8 orang) responden berada pada hipertensi ringan sebelum pemberian seduhan bunga rosella segar. Sedangkan setelah pemberian seduhan bunga rosella segar didapatkan 75 % (9 orang) responden tekanan darah menjadi normal, 16.7 (2 orang) normal tinggi dan hanya 8.3% (1 orang ) hipertensi ringan. Perbedaan tekanan darah pre dan post pemberian seduhan bunga rosella segar menunjukkan signifikansi dengan sistolik: t = 5.5, p = 0.000 dan diastolik: t = 6.6, p = 0.000).

KESIMPULAN :
Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa bunga rosella efektif terhadap penurunan tekanan darah pada penderita tekanan darah tinggi.

Kata Kunci: Tekanan darah tinggi, bunga rosella



FILE
KLIK  DOWNLOAD
DIBAWAH INI
COVER
ABSTRAK
BAB I PENDAHULUAN
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
BAB III & IV 
DAFTAR PUSTAKA 
LAMPIRAN 


0 Comments for "EFEKTIFITAS BUNGA ROSELLA UNTUK MENURUNKAN TEKANAN DARAH TINGGI DI DESA SUNGGAL KANAN DUSUN V DELI SERDANG"
Back To Top