-->

HUBUNGAN KARAKTERISTI RESPONDEN DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN PRE OPERASI YANG AKAN DILAKUKAN TINDAKAN SPINAL ANESTESI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) NUNUKAN KALIAMANTAN UTARA

HUBUNGAN KARAKTERISTI RESPONDEN DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN PRE OPERASI YANG AKAN DILAKUKAN TINDAKAN SPINAL ANESTESI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) NUNUKAN KALIAMANTAN UTARA

Arifin Sya'ban, Ni Ketut Mendri, Eko Suryani, Jurusan Keperawatan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta, Jln. Tatabumi No. 3 Banyuraden, Gamping, Sleman


 
INTISARI

Latarr belakang : Tindakan pembedahan dan anestesi merupakan tindakan yang mendatangkan stress, karena terdapat ancaman terhadap integritas tubuh dan jiwa seseorang. Faktor- faktor yang mengakibatkan cemas yaitu usia pasien, pengalaman, konsep diri dan peran ,tingkat pendidikan, akses informasi , tindakan operasi, tingkat sosial ekonomi, kondisi medis. Tujuan : Mengetahui Hubungan Karakteristik responden dengan Tingkat Kecemasan pasien pre operasi yang akan dilakukan tindakan spinal anestesi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nunukan kaliamantan Utara Tahun 2021. Metode : Penelitian ini bersifat deskriptif korelasi dengan rancangan crossectional. Penelitian ini  dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nunukan Kalimantan Utara, jumlah  populasi dalam peneltian ini sebanyak 50 orang dengan teknik pengambilan sampel total sampling. Uji statistik yang digunakan Chi-square (a = 0,05). Hasil : Hasil penelitian yaitu 20 responden (40%) usia dewasa akhir, 32 responden (64%) berjenis kelamin laki-laki, 21 responden (42%) pendidikan Perguruan Tinggi, 17 responden (34%) yang bekerja sebagai wiraswasta dan 31 responden (62%) tidak pernah menjalani operasi, lebih dari setengah 26 responden (52%) memiliki tingkat kecemasan sedang dan 24 responden (40%) memiliki tingkat kecemasan ringan. Analisa bivariat antara usia dengan tingkat kecemasan diperoleh nilai (p value = 0,009), jenis kelamin  dengan tingkat kecemasan  diperoleh nilai (p value = 0,005), pendidikan dengan dengan tingkat kecemasan  diperoleh nilai (p value = 0,006), pekerjaan dengan dengan tingkat kecemasan  diperoleh nilai (p value = 0,004),  pengalaman operasi dengan tingkat kecemasan  diperoleh nilai (p value = 0,003). Kesimpulan : Sebaian besar ada hubungan karakteristik responden dengan tingkat kecemasan pasien pre operasi yang akan dilakukan tindakan spinal anestesi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Nunukan Kalimantan Utara

Kata kunci : karakteristik, pasien pre operasi, anestesi spinal, tingkat kecemasan


Lampiran Berkas
0 Comments for "HUBUNGAN KARAKTERISTI RESPONDEN DENGAN TINGKAT KECEMASAN PASIEN PRE OPERASI YANG AKAN DILAKUKAN TINDAKAN SPINAL ANESTESI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH (RSUD) NUNUKAN KALIAMANTAN UTARA"
Back To Top